INTEGRASI SISTEM INFORMASI PEMANTAUAN KUALITAS LINGKUNGAN AIR DAN UDARA MENGGUNAKAN REST API DAN WEB SERVICE

Main Article Content

Muhammad Agus Salim
Heru Dwi Wahjono

Abstract

Sistem informasi pemantauan kualitas lingkungan adalah salah satu bentuk inovasi untuk mengontrol laju pencemaran lingkungan. Pusat Teknologi Lingkungan memiliki tiga sistem informasi pemantauan kualitas lingkungan, yaitu Onlimo untuk pemantauan air sungai, Sipaku untuk pemantauan udara ambien, dan Sipegaruk untuk pemantauan gas rumah kaca. Jumlah data yang cukup banyak sekaligus pengaksesan data yang cukup rumit menjadi salah satu alasan perlunya dibuat suatu sistem informasi yang terintegrasi, sehingga data-data dari ketiga  sistem informasi dapat ditampilkan dengan cepat dan tepat. Integrasi ini memerlukanperancangan dari berbagai sisi, dari sisi arsitektur sistem hingga sistem database. Perancangan yang diusulkan adalah dengan mengimplementasikan REST API pada masing-masing sistem informasi serta pembuatan web servis untuk pengambilan data dari REST API. Hasil perancangan kemudian diimplementasikan dan dilakukan pengujian. Hasil menunjukkan sistem berjalan dengan stabil dan menampilkan data-data terintegrasi dengan tepat.


 

Article Details

Section
Articles

References

Jurnal Rekayasa Lingkungan