FORMULASI KONSORSIUM MIKROBA ASAL PERTAMBANGAN MINYAK SIAK RIAU YANG EFEKTIF DALAM MENDEGRADASI SENYAWA HIDROKARBON
Main Article Content
Abstract
Uji degradasi minyak dari enam isolat bakteri (P1, P2, P3, P4, P5 dan P6) dan konsorsiumnya (K1, K2 dan K3) telah dilakukan dalam skala laboratorium. Isolat-isolat bakteri tersebut berasal dari tanah tercemar minyak di sumur pertambangan minyak di Siak, Riau. Konsentrasi awal minyak yang digunakan dalam kultur percobaan adalah 2.4 g/100 ml. Nilai Total Petroleum Hydrocarbon (TPH) diukur pada hari ke-12 percobaan.
Dari enam isolat yang dicoba, isolat P2 dan P6 memiliki nilai TPH terendah yaitu masing-masing sebesar 0.44 g (atau terjadi penurunan TPH sebesar 69.9%) dan 0.49 g (65.5% penurunan TPH). Isolat P2 dan P6 ini kemudian dipilih dan dikombinasikan untuk menentukan formulasi isolat terbaik dalam percobaan konsorsium. Kombinasi isolat bakteri yang dicoba dalam percobaan konsorsium adalah K1 (campuran dari
isolat P2 dan P6 dengan rasio 1:1), K2 (campuran dari isolat P1, P2, P3, P4, P5 dan P6 dengan rasio 1:1:1:1:1:1) dan K3 (campuran dari isolat P1, P2, P3, P4, P5 dan P6 dengan rasio 1:3:1:1:1:3). Konsentrasi awal minyak yang digunakan dalam percobaan adalah 2.7 g/100 ml. Nilai TPH terendah ditemukan dalam kultur K1 yaitu sebesar 0.43 g, atau terjadi penurunan nilai TPH sebesar 84.2%. Nilai TPH pada kultur K3 adalah 0.68 g atau terjadi penurunan sebesar 78%. Nilai TPH ini lebih tinggi dari K1, namun
lebih rendah dari K2 ataupun kultur tunggal P6. Hasil dari percobaan ini menunjukkan bahwa tingkat degradasi minyak dapat ditingkatkan dengan menggunakan campuran dari isolate-isolat tertentu.
Â
Kata kunci: bioremediasi minyak, biodegradasi, konsorsium mikroba
Â
Abstract
Laboratory experiments have been conducted to test the effectiveness of six bacterial isolates (P1, P2, P3, P4, P5 and P6) and their consortia (K1, K2 and K3) to degrade crude oil. The bacteria were obtained from the oil-contaminated soil around well sites in Siak, Riau. The initial amount of crude oil added into the culture media was 2.4
g/100ml. Total petroleum hydrocarbon (TPH) was determined after 12 days of culture. Of six isolates, isolate P2 and P6 had the lowest TPH value after 12 days of culture, i.e. 0.44 g (69.9% oil reduction) and 0.49 g (65.5% oil reduction), respectively. Therefore, isolate P2 and P6 were selected and mix to determine the best combination of bacterial strains in a consortium. The combinations of bacterial isolates representing three mix cultures were K1 (mix culture of isolate P2 and P6 with 1:1 ratio), K2 (mix culture of isolate P1, P2, P3, P4, P5 and P6 with 1:1:1:1:1:1 ratio), and K3 (mix culture of isolate P1, P2, P3, P4, P5 and P6 with 1:3:1:1:1:3 ratio). The initial amount of crude oil added
into the cultures was 2.7 g. The lowest TPH value among the three mix cultures was found in K1 i.e. 0.43 g, or there was a 84.2% oil reduction. K3 had a higher TPH value than K1 (0.60 g or 78% reduction), but had a lower value than K2 or the single culture P6. Results from this study showed that oil degradation rate can be increased using mix culture of selected strains.
Â
Key words: oil bioremediation, biodegradation, microbe consortium
Article Details
JTL provides immediate open access to its content on the principle that making research freely available to the public supports a greater global exchange of knowledge.
JTL by PTL-BPPT is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License. Permissions beyond the scope of this license may be available at http://ejurnal.bppt.go.id/index.php/JTL